Minggu, 29 Maret 2015

Cara Membuat Batik Lukisan

Cara Membuat Batik Lukisan – Cara Membuat Batik Lukisan


Teknik dari seni lukis dapat diterapkan untuk menciptakan batik yang indah dan berbeda dengan batik pada umumnya. Prosesnya pun cukup sederhana sebagaimana halnya tahapan melukis. Dengan adanya kreasi seni melukis pada batik ini otomatis semakin menambah unsur perbatikan Indonesia yang kian dikagumi bangsa lain. Secara detail step membuat batik lukis adalah sebagai berikut.


Pertama, membuat sketsa di atas kain putih dengan menggunakan pensil. Sketsa motif ini biasanya bertema bebas sesuai keinginan, bahkan tidak jarang batik metode lukis memiliki gambar abstrak. Kedua yakni tahap pencantingan. Media yang dibutuhkan pada tahap ini meliputi canting, kuas, pelepah pisang, atau perlengkapan lain yang dibutuhkan untuk menciptakan batik berlukiskan motif yang diinginkan


Berikut step-step sederhana dalam membuat batik lukis/ lukisan batik :

1. Sketsa

Selembar kain putih di buat sketsa lukisan menggunakan pensil sesuai keinginan. Motif yang digunakan bisa bebas sesuai ekspresi, misalnya pemandangan, abstrak, wayang, dll.


2. Pencantingan

Kain putih yang sudah selesai di buat sketsa, kemudian mulai dilakukan pencantingan. Selain dengan media canting, bisa digunakan media kuas, pelepah pisang, sapu lidi, kapas, dll untuk melukis tergantung ekspresi pelukis.


3. Pewarnaan

Pewarnaan bisa dilakukan dengan proses pencelupan dan colet. Atau bisa dengan penggabungan kedua proses ini. Pewarnaan sintetis umumnya menggunakan naphtol, indigosol dan remazol. Tiap-tiap pewarna sintetis mempunyai pengunci tersendiri, gunanya untuk mengunci warna agar tidak mudah luntur nantinya. Misalnya remazol, penguncinya adalah dengan waterglass, dsb. Proses ke-2 dan 3 bisa dilakukan berulang-ulang.


4. Pelorotan

Setelah kain selesai dimalam dan diwarna juga di kunci, kain dimasukkan ke dalam air mendidih sebagai proses penghilangan malam. Setelah kain dikeringkan, maka jadilah sebuah lukisan batik yang indah.


Tujuan dari tahap pelorotan di dalam air mendidih tak lain untuk menghilangkan malam/ wax pada kain. Perpaduan antara teknik lukis dan budaya membatik telah menghasilkan harmonisasi karya seni yang indah. Dengan tema dan warna-warna yang cenderung bebas dan tidak mengenal pakem, batik lukis menjadi komoditas yang sangat diminati konsumen baik lokal maupun pecinta batik dari mancanegara.


Cara Membuat Batik Lukisan



Cara Membuat Batik Lukisan

#Batik, #Cara, #Lukisan, #Membuat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar