Rabu, 13 Mei 2015

Toko Batik Cilacap Seragam Batik

Hubungi 0812 8110 6669 Batik Nulaba. Toko Batik Cilacap Seragam Batik.Toko batik yang menyediakan berbagai macam batik sesuai kebutuhan anda.Mau?


Toko Batik Cilacap Seragam Batik


 Toko Batik Cilacap Seragam Batik.


Batik Cilacap sangat berkaitan dengan kedatangan Pangeran Diponegoro dan pasukannya ke wilayah Banyumas, termasuk Cilacap, khususnya Maos. Oleh karena itu motif-motif batik Maos umumnya bermakna dan berkaitan dengan siasat atau sandi perang, selain juga motif-motif yang bercorak tumbuh-tumbuhan. Misalnya saja motif cebong kumpul yang bermakna agar pasukan berkumpul dan merapatkan barisan guna bersiap menghadapi musuh. Dalam makna yang lebih luas, motif ini memberi makna arti penting persatuan. Dengan persatuan dan kesatuan segala bahaya, musuh, dan kesulitan akan mudah dihadapi.


Batik Maos muncul pada abad ke-18 yang bersumber dari tradisi batik Solo. Menurut Pak Tonik Sudarmaji selaku pengusaha dan juga pemerhati batik asal Maos, kolektor batik memasukkan batik Maos ke dalam genealogi batik Solo. Pak Tonik mengatakan batik Maos mempunyai karakter khas yang membedakannya dengan corak batik Yogyakarta dan batik pantai utara.


Corak batik Yogyakarta memiliki karakter sogan yang gelap dan batik pesisir utara berkarakter cerah atau ngejreng. Adapun batik Maos merupakan perpaduan corak batik Yogyakarta dan batik pantai utara. Warna dasar batik Maos memang gelap, namun terkadang tiba-tiba ada warna cerahnya. Corak batik Maos lebih variatif. Jika batik Yogyakarta banyak sogan yang diulang, batik Maos tidak. Terkadang ada motif yang ditumpuk dan diberi variasi lain.


Motif batik Maos dulunya terinspirasi oleh tanaman ubi jalar. “Orang Maos menyebutnya muntul,” ujar Saodah, 49 tahun, perajin batik. Pada perkembangan selanjutnya, berbagai tumbuhan di Maos menjadi dasar pembuatan motif batik. Menurut salah seorang pengrajin batik Maos, Saodah, hampir 90 persen motif batik Maos terinspirasi oleh tumbuh-tumbuhan. Dia menyebut beberapa motif batik Maos, seperti Parang Angkik, Sidomukti, dan Rujak Sente. Motif lainnya yang dikenal di Cilacap adalah motif lung sakheti (sejuta). Motif Lung berasal dari lekukan ranting-ranting pohon.



Toko Batik Cilacap Seragam Batik

#CilacapSeragamBatik, #TokoBatik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar